kasusnya begni sodara-sodara.... pada jaman dahuluuu.... ada seorang bernama si caplin..... dan......
Suatu ketika ada seorang blogger pemula menanyakan seperti ini:
“Mau tanya buat para master semua... Seandainya kita bikin blog bahasa inggris terus artikelnya ngambil dari blog luar cuma sebelum di posting kita rewrite pake rewrite premium. Baru kita posting ke blog kita tadi namun di akhir artikel di kasih link juga ke blog artikel aslinya.. Kira2 aman gak kalo di pasangin Google Adsense...? Yang mau jawab semoga tambah kaya deh...amiiiin”
Langsung saja yah gan, ams brow... Jawaban dari pertanyaan diatas adalah sebagai berikut:
Kalo ditanya aman atau tidak, jawabannya adalah “Aman” di Google Aadsense tapi yakin gak kalo penggunjung bakalan setia atau malah jadi tambah sedikit dan berkurang... Dan yang pasti pengunjung web yang anda jaring dari kekuatan SEO yang anda miliki akan lari ke Situs Web yang menjadi rujukan atau sumber. Itu menurut pengalaman saya.
Kecuali metode seperti itu anda terapkan di situs hanya 35%. Dan 65% nya adalah tanpa sumber dari orang lain. ARTINYA...., rewrite tapi total sampai mendekati 85%. Nah persoalan rewrite yg bisa total itu metodenya ATM (amati, tiru, modifikasi). Modif dengan penalaran kita sendiri dan tentunya kreatifitas di tentukan disitu agar konten 99% berbeda dari konten milik orang lain yang anda contoh itu supaya lebih unik dan menarik dengan pemahaman dan bahasa anda sendiri.
Ambil sebagian point penting dari sebuah artikel website lain, kemudian kita nalar dan dipahami sendiri... dan bagian lain dari rujukan di tempat lain serta di bumbui dengan hasil pemikiran kita sendiri tentu nya. Kombinasi itu perlu. Modifikasi nya perlu lebih baik bukan hanya memodifikasi dengan cara Rewrite tetapi yang paling baik adalah copy write.
Kalo 2-3 paragraf awal itu buatan kita sisanya hasil rewrite mungkin lumayanlah, dengan catatan di akhir artikel tidak menggunakan link sumber lagi dari situs blog atau website lain dari luar. Atau yang paling baik adalah dengan tadi copy writer.... yaitu dengan membaca, memahami, kemudian menuliskannya kembali ke dalam bahasa kita sendiri dan tentunya lebih menarik dan lebih bagus dari artikel yang menginspirasi anda yaaaahhh, hehehe....
karena jika anda ketahuan oleh pihak google ternyata artikel anda plagiat maka bisa jadi, blog anda akan dihapus secara sepihak oleh google.... kan sayang banget yaah... udah capek-capek lembur, artikelnya banyak, komentarnya banyak tetapi mak jelek blognya ilang gak bisa diakses lagi. :(
Perbedaan Rewrite dengan Copy Writer dalam dunia Blogger
Re Write tentu hasil tulisannya sama dan pasti terdeteksi sebagai plagiat, berbeda dengan
copy writter memahami lalu menulis dengan gaya bahasa sendiri baru aman, sebagai pengalaman : sudah banyak artikel yang saya tulis dengan tangan saya sendiri (rewrite) dari buku ternyata sudah ada yang mendahulinya alhasil terdeteksi sebagai "
duplikat konten". hemm.. jadi, sebagai saran : buatlah artikel semampu anda sendiri, walaupun bahasanya gaul atau gimana kek... asal masih dapat dipahami orang lain, yang jelas bukan bahasa tumbuh-tumbuhan yaaahhh :D
Demikian Semoga dari postingan singkat dan ngawur tentang pembahasan Perbedaan Rewrite dengan Copy Writer dalam dunia Blogger dapat dimengerti oleh anda. yang intinya re-write dan copy write itu sah-sah saja asal jangan plagiat cuma copas punya orang lain terus langsung dipublish, hehehe. demikian, Salam sukses buat blogger indonesia :)
Belum ada tanggapan untuk "Perbedaan Rewrite dengan Copy Writer dalam dunia Blogger"
Post a Comment